Otoborn – Semenjak pertama kali diperkenalkan ke kalangan terbatas di Bali beberapa waktu lalu, Yamaha Xabre 150 belum benar benar diperkenalkan kepada media blogger dan publik di Indonesia. Sepertinya pekan lalu memanfaatkan jadwal Valentino Rossi yang masih bisa diganggu untuk menghadiri Owner Dealer Meeting 2016 agar perkenalan sang Xabre tersebut ada jengjeng nya.

Baca :  Harga Cicilan atau Kredit dan Tunai Honda All New CBR150R 2016

Akhirnya kembali Sirkuit Sentul menjadi pilihan untuk memperkenalkan Yamaha Xabre 150 ini. Undangan yang sudah disebar Yamaha Xabre 150 Mengajak Media Menaklukkan Sirkuit Sentul Tanggal 1 Februari 2016 hari ini, bulan kedua di tahun ini, sebagai waktu perilisan sekaligus test ride si naked bike anyar Yamaha ini. Berbarengan dengan Suzuki All New Satria F150 Injeksi yang juga rilis hari ini di Sentul Besar.

Tonton:

Sebagai sosok motor sport naked yang memiliki mesin yang sama dengan Yamaha R15 dengan sedikit penyesuaian ini, rasanya eksplorasi lebih tepat ke fitur dibandingkan topspeed. Sehingga meskipun bukan di Sirkuit Sentul Besar, test ride di Sentul Kecil pun masih bisa dibilang tepat.

yamaha-xabre-valentino rossi-2016

Baca juga:

YIMM mengajak para test rider mengeskplorasi fitur seperti suspensi Upside Down anyar berdiameter 37mm (inner)  serta handling si naked yang memiliki tinggi nyaris sama dengan standar superbike meliuk liuk di Sirkuit Sentul Kecil. Racikan khusus mesin SOHC 150cc Liquid Cooler 4V yang disesuaian dengan karakter minor fighter dimana torsi lebih ditonjolkan seharusnya bisa digali di lintasan tersebut.

Dalam rangkaian acara yang akan digelar nanti termasuk dibukanya indent Yamaha Xabre online pada pukul 12:00 siang nanti. Bagi yang berminat ikut berkompetisi menjadi pemilik pertama sang Xabre 150 ini bisa mencobanya secara online melalui situs www.yamahamotoronline.com/xabre .

Baca juga:

Caranya tidak sulit, seperti yang sudah dijelaskan di artikel lalu, calon konsumen mendaftarkan identitas dan email pada form yang nanti disediakan ketika booking dibuka dan mendapatkan bukti registrasi yang dikirimkan ke email yang didaftarkan. Setelah mendapatkan bukti registrasi, calon konsumen perlu membayar booking fee sebesar 1 juta rupiah, namun ditambahkan dengan beberapa rupiah sesuai 4 digit terakhir kode booking. Dan setelah dibayarkan, konfirmasikan pembayaran ke situs www.yamahamotoronline.com melalui link yang tersedia di sana.

Maksudnya jumlah yang harus dibayarkan seperti ini:

-Setelah registrasi mendapat kode booking = 650

-Biaya booking fee Rp.1.000.000

Jumlah yang harus dibayar = Rp.1000.650 

Semakin awal melakukan registrasi maka semakin sedikit booking fee yang harus dibayarkan. Namun yang perlu diingat, setelah mendapatkan kode registrasi calon konsumen harus segera menyelesaikan pembayaran selama 1×24 jam. Dan unit yang disediakan hanya terbatas 1000 unit saja.

Penasaran dengan sang Xabre, simak saja ulasannya yang akan semakin ramai diperbincangkan di dunia roda dua tanah air.


Silahkan kunjungi juga artikel lainnya

[display-posts category=”news”,”yamaha”]

Contact me by:

Email: ramadhi.harimurti@gmail.com

WhatsApp chat: 081-tujuh-satu-tujuh-nol-satu-84

Terima kasih sudah berkunjung membaca dan dibantu share artikel ini, semoga bermanfaat.

 

Advertisements

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.