Duet Calya Sigra Meluncur Pekan Depan
O To Born ~ Calya dan Sigra yang merupakan produk hasil kolaborasi PT. Toyota Astra Motor (TAM) dan PT. Astra Daihatsu Motor (ADM) yang ke-5 di Indonesia akan resmi diperkenalkan kepada publik tanah air pekan depan. Undangan kepada media sudah disebar dan awal Agustus 2016 nanti menjadi momen penting duet Multi Purpose Vehicle (MPV) di segmen LCGC 7 seater. Duet Calya Sigra Meluncur Pekan Depan .
baca juga: Spesifikasi Gahar Honda All New CBR250RR
Dirancang untuk mengisi pasar MPV murah dengan 3 baris bangku diharapkan akan dapat mengisi peta persaingan pasar roda empat di tanah air.
Baca juga: Honda CB250F Ikut Hadir Di Indonesia ?
Dimensi
Dengan jumlah kursi yang lebih banyak dibanding Alya dan Agya, tentu saja secara dimensi berbeda. Dimensi panjang untuk Toyota Calya-Daihatsu Sigra mencapai sekitar 4 meter. Sementara untuk ukuran lebar dan tingginya sekitar 1.655 mm dan 1.600 mm.
Wheelbasenya dibuat panjang mencapai 2.525 mm dengan jarak ke tanah alias ground clearance lumayan tinggi yaitu 180 mm.
Intip: Galeri Modifikasi Honda All New CBR150R Lihat Langsung Lebih Sangar
Pilihan Warna
Duet Calya Sigra Meluncur Pekan Depan. Ada enam pilihan warna yaitu red, white, silver mica metallic, gray metallic, black, dan orange metallic. Dari pilihan warna yang sama ini, ada satu warna yang diunggulkan sebagai pilihan warna khusus. Pada Toyota Calya dipilih warna orange metallic yang secara sekilas menyerupai warna yang digunakan pada Toyota Sienta. Simak beberapa gambar yang bersumber dari autobild.
Sedangkan untuk Daihatsu Sigra menggunakan warna utama yang tidak ada di Toyota Calya, yakni warna Blue.
Tonton : Video Teaser Honda All New CBR250RR
Varian Dan Harga
PT. Toyota Astra Motor (TAM) menampilkan 5 varian dengan 1 tipe mesin 1.200 cc. Informasi yang beredar saat ini kisaran harga akan dimulai dari tipe G A/T Rp 149,5 juta, tipe G M/T Rp 137,5 juta, tipe E A/T Rp 145 juta, tipe E M/T Rp 132 juta, dan tipe E M/T STD Rp 129,2 juta.
Sedangkan PT. Astra Daihatsu Motor (ADM) memiliki 10 varian dengan dua pilihan mesin yakni 1.000 cc (VVT-i KR-VE) dan 1.200 cc (3NR-VE Dual VVT-i).
2 varian Daihatsu Sigra 1000cc akan mengusung transmisi manual dengan dibagi dalam 2 tipe, yaitu tipe D M/T dijual seharga Rp 106,6 juta, sedangkan tipe M M/T seharga Rp 115,5 juta.
8 varian sisanya adalah tipe X M/T Rp 126,4 juta, X M/T Deluxe Rp 131,9 juta, X A/T Rp 139,2 juta, X A/T Deluxe Rp 144,7 juta, R M/T Rp 132,3 juta, R M/T Deluxe Rp 136,1 juta, R A/T Rp 145,1 juta dan varian tertinggi R A/T Deluxe Rp 148,9 juta.
Baca juga: Modifikasi Adventuring TVS Apache RTR200
Setelah Toyota Avanza – Daihatsu Xenia, Rush – Terios, Town Ace/Lite Ace – Gran Max dan Agya – Ayla, kini pasar kembali dipadatkan oleh duet Toyota Calya – Daihatsu Sigra ini. Tetap semua pilihan ditangan konsumen.
———–
Terima kasih sudah berkunjung membaca dan dibantu share artikel ini, semoga informasinya bermanfaat
Jangan lupa mampir juga ke channel YouTube OTOBORN yaa… intip juga instagram fanspage twitter
~ Keep Respect n Safety!
Regards,
email (official): otoborn@gmail.com
fanspage: @otobornblog
twitter: @otoborn
instagram: otoborn
video channel: otoborn
Menarik dan informatif artikelnya …. Terimakasih