Otoborn – Bila anda sedang meluangkan waktu cuci mata di Jakarta Fair yang digelar semenjak tanggal 11 Juni 2016 hingga 17 Juli 2016 nanti, jangan lewatkan juga booth yang satu ini.

Yamaha yang merupakan salah satu brand kuat di tanah air ini juga ikut meramaikan event Jakarta Fair 2016 dengan menampilkan lengkap lini produksinya.

Jangan tanya soal skutiknya, berjibun nyaris semua ada. Untuk bebek pun demikian. Varian sportnya, sepeda motor keren yang langka ditemui di jalan yaitu Yamaha Byson FI pun ada di sana.

Baca : Harga Cicilan atau Kredit dan Tunai Honda All New CBR150R 2016 Harga Cicilan atau Kredit dan Tunai Honda All New CBR150R 2016

Ketika itu semua belum cukup memuaskan hasrat, di booth Yamaha juga tersedia livery custom yang berkolaborasi dengan Cargloss paint shop.

varian sport yamaha

Tonton:

Yamaha Di Jakarta Fair 2016

Ketika merapat ke booth Yamaha di Jakarta Fair 2016 kali ini, seperti yang sudah sudah tetap ramai dan menampilkan berbagai lini produksinya.

Tidak sulit menemukan booth ini, terutama ketika hari mulai gelap. Karena pancaran serba biru sudah menuntun kita ke persepsi, ini dia Yamaha.

Apa saja yang disuguhkan oleh Yamaha kali ini? Ceki-ndot !

booth yamaha

Baca juga:

Keseruan Di Booth Yamaha

Seperti biasa, biru biru di setiap sudut booth Yamaha ini. Namun ada juga warna lain yang khas dan identik dengan Yamaha dan world ambassadornya, Valentino Rossi. Terlebih dengan masuknya kini VR46 Store yang ikut meramaikan di Jakarta Fair 2016 ini melalui Yamaha.

Eh ada lagi, ternyata juga ada stand Yamaha Musical loh…

yamaha music

Big Screen Entertain

Pengunjung dihibur oleh layar besar yang terletak di sisi atas booth Yamaha. Dan ternyata ini menjadi daya tarik tersendiri loh. Terutama ketika pada layar tersebut menampilkan tayangan balap kelas raja raja MotoGP.

Seperti magnet, pengunjung di sekitar sampai berkerumun dibawah layar untuk menyaksikan aksi seru para pebalap unggulannya. Bahkan, dari booth sebelah sebelahnya pun sampai berlari ke kerumunan pengunjung yang riuh ketika ada aksi seru atau crash pebalap yang sedang berebut poin kejuaraan.

big screen yamaha

Cargloss, Berani Beda

Ikut berjejer rapi, produk skutik Yamaha yang diberi livery custom Cargloss painting shop. Temanya, Berani Beda Itu Keren. Simak saja jepretannya di artikel selanjutnya ya…

yamaha mekar cargloss

Baca juga:

yamaha cargloss 2

Aduh… Dipepet Terus

Sejak awal karena ini adalah liputan, maka lebih fokus untuk mendapatkan beberapa jepretan dan informasi sebanyak mungkin terkait promo yang ada. Jelas bukan untuk membeli produk.

Nah, yang dirasakan rekan rekan termasuk otoborn sendiri ketika sedang meliput, kok lagi asik jepret jepret dan bertanya tanya seputar event dan promo, adaaaa aja mas sales yang nempel nawarin pricelist dan ngotot mau jelasin produk… Whayolooh….

pricelist yamaha

Lebih dari 3 kali penolakan, gugur 1 muncul yang lainnya… Entah apakah karena penampilan kita kaya orang tajir ya… atau dikira jomblo… #LOL

Nah untuk sisi yang ini menurut otoborn menjadi sedikit kekurangan. Karena ada kenyamanan yang dikorbankan. Pengunjung jadi takut mendekat, kalau niat awalnya bukan ingin membeli alias cuma pengen tau penasaran dan mau cuci mata, dan bisa bisa pengunjung kapok sehingga lebih memilih penasaran daripada dipepet sales.

Merchandise Yamaha

Terdapat banyak merchandise Yamaha, termasuk aksesoris dan juga dari VR46. Helm juga ada. Coba intip fotonya…

aksesoris yamaha

merchandise jaket busi yamaha

aksesoris yamaha mxking

aksesoris yamaha vixion

charger yamaha daytona

aksesoris resmi yamaha mxking (2)

aksesoris resmi yamaha mxking

aksesoris resmi yamaha

VR46 Store

merchandise vr46 asia merchandise vr46

Sudah Liburan Tidak Mudik?

Sudah dapet jatah liburan dan tidak mudik, coba kunjungi Jakarta Fair 2016 ini di JIExpo Kemayoran. Dan jangan lewatkan Yamaha atau booth otomotif lainnya. Seru lagi kalau ada gelaran MotoGP… bisa nobar sekalian…

 booth yamaha xabre

———–

Keep Respect and Safety when Riding !


Silahkan kunjungi juga artikel lainnya

[display-posts category=”News”,”Yamaha” posts_per_page=”15″ image_size=”thumbnail”]

.

.

.

.

.

Contact me by:

Email: ramadhi.harimurti[at]gmail.com

WhatsApp chat: 081-tujuh-satu-tujuh-nol-satu-84

Terima kasih sudah berkunjung membaca dan dibantu share artikel ini, semoga bermanfaat.

Advertisements

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.