O to Born ~ Astra Honda Motor kembali merilis facelift skutik populernya di Indonesia. Honda New Beat eSP diberikan sentuhan striping baru.
Skutik buatan Indonesia yang terkenal paling laris sedunia ini masih menggunakan engine, fitur dan model serta teknologi yang sama seperti sebelumnya, tidak berubah signifikan. Pemberian striping baru untuk menyegarkan tampilan skutik ini saja.
Selain model skutik Honda Beat, saudaranya yang mengaplikasikan stang telanjang dengan basic skutik yang sama yakni Beat Street eSP juga kebagian jatah striping baru. Penyesuaian harga skutik populer di tanah air ini juga dilakukan seiring pergantian tahun.
Saat ini Honda Beat eSP 2018 punya 8 pilihan warna dibagi jadi tipe CW, CBS dan CBS-ISS.
Pada tipe CW warna Dance White dan Hard Rock Black harga on the road DKI Jakarta (OTR) Rp. 15.175.000,- . Untuk tipe CBS pilihan warnanya Techno Blue White, Garage Black dan Funk Red White harganya (OTR) Rp. 15.375.000,- .
Untuk tipe CBS-ISS punya warna Electro Blue White, Soul Red White dan Fusion Magenta Black harga OTR nya Rp. 15.875.000,- .
Honda Beat Street eSP dibagi jadi 2 tipe yaitu CBS Street Black dan Street White, harga OTR DKI nya Rp. 15.875.000,- .
Kabarnya, Honda Beat series ditargetkan mampu terjual sebesar 2.000.000 unit/tahun.
Semoga informasinya bermanfaat.
~ Keep Respect n Safety!
Regards,
Ramadhi H
otoborn.com
email (private): ramadhi.harimurti@gmail.com
email (official): otoborn@gmail.com
facebook: ramadhi.harimurti | page: @otobornblog
twitter: ramadhi harimurti | @otoborn
instagram: otoborn