Otoborn – Nah ini bray, ngga sembarangan nih anak anak Indonesia yang berlaga di Asia Road Racing Championship (ARRC) 2017 seri ketiga ini… Di kelas Asian Production 250 (AP250). Selain aksi Gerry Salim dan Rheza Danica Ahrens yang selalu bertarung di barisan depan, ada Galang Hendra Start Dari Urutan 24 Finish Ke-4 Di AP250 Seri 3 Suzuka Jepang!
Pedesss braayyy!!!
Mampir gan: Galeri World Preview BMW 8 Series Coupe Concorso Concept
Jadi inget sama aksi Marc Marquez sewaktu masih di kelas Moto2 deh, doi start urutan buncit tapi finish podium tertinggi. Sayangnya, bedanya Galang ngga berhasil podium.
Intip juga:
Honda Turunkan 6 Pebalap Indonesia Di ARRC Dan ATC Seri Suzuka 2017
Beberapa kali Galang mencatat waktu lap tercepat, terus menajamkan waktunya mendekat ke barisan depan, meskipun tidak memungkinkan mengejar Gerry di depan dengan gap yang lumayan besar…
Tapi di akhir race 2, pebalap Yamaha Indonesia makin tajam menunjukkan kualitasnya di sirkuit Suzuka ini, Galang Hendra dan Rey Ratukore berhasil membawa R25 ke posisi 4 dan 7. Pada race 1 sebelumnya, Rey finish di posisi 9.
Imanuel Pratna dari tim satelit Yamaha Yamalube KYT TJM Racetech juga ada peningkatan nih dari race sebelumnya. Race 1 finish ke-18, sedang race 2 finish ke-11.
Baca juga:
Honda Forza 150 Sudah Dibandingkan Dengan Yamaha NMax
Race 2 ARRC 2017 kelas AP250 ini emang dimenangkan oleh lagi lagi Gerry Salim dengan CBR250RR.
Tapi aksi pasukan Yamaha R25 yang gigih gigih ini berhasil mengantarkan tim Yamaha ada di podium, yakni Anupab Sarmoon pebalap asal Thailand yang berhasil menduduki podium 2.
Di sepuluh besar race 2 ini banyak pebalap Yamaha juga, imbang 5 Yamaha dan 5 Honda dengan di antaranya 4 pebalap Indonesia. Sering banget di 10 besar ada Gerry Salim, Galang Hendra, Rheza Dhanica, Rey Ratukore, Awhin Sanjaya dan ada M Fadli nyempil sesekali dengan Kawasaki Ninja andalannya.
Baca juga:
Spesifikasi Resmi Yamaha New R15 New R15 Facelift 2017, Ada 3 Pilihan Warnanya
“Hasil di race ke-2 ini saya sangat senang sekali. Terima kasih untuk kerja tim dan dukungan masyarakat Indonesia yang sudah mendoakan dan memberikan dukungan. Semoga di seri Indonesia, saya dapat memperoleh hasil lebih baik,“ ungkap Galang dikutip dari rilis Yamaha di situs resminya.
Galang kini ada di tangga nomor 7 klasemen sementara pebalap AARC 2017 kelas AP250 dengan perolehan total 48 poin.
Tahun lalu Galang menduduki tangga nomor 5 klasemen akhir.
——
Keep Respect n Safety !
Contact me by:
Email: ramadhi.harimurti[at]gmail.com
otoborn[at]gmail.com
WhatsApp chat: 081-tujuh-satu-tujuh-nol-satu-84
Facebook page: otobornblog
Instagram: otoborn
Twitter: @otoborn
Silahkan kunjungi juga artikel lainnya
[display-posts category=”modification”,”arrc”,”news” posts_per_page=”15″]
Terima kasih sudah berkunjung membaca dan dibantu share artikel ini, semoga bermanfaat.