Cara Ganti Ban Gratis Dengan Goodyear Worry Free Assurance

Ganti ban gratis dengan Goodyear Worry Free Assurance, jaminan perlindungan penggantian 12 bulan. Makasi udah mampir ke bio n channel youtube otoborn https://otoborn.com #MT3EGPerformanceSUV #goodyearindonesia #otoborn #captivachevyclub #suvbrotherhood #suvbrotherhoodindonesia @goodyear_indonesia @captivachevyclub @suv_brotherhood_official


O to Born ~ Goodyear punya fasilitas menarik yang bisa dikepoin nih bray.

Ganti Ban Goodyear Gratis Dengan Worry Free Assurance.

Wah apa lagi tuh ya?

Nah, otoborn sempet kepoin waktu bareng rekan media dan blogger trial ban anyar beberapa waktu lalu.

DIY: Coba Atasi Sendiri Masalah Tensioner Automatic Adjuster Kurang Nonjok

DIY: Coba Atasi Sendiri Masalah Tensioner Automatic Adjuster Kurang Nonjok

Goodyear Worry Free Assurance merupakan layanan aftersales alias purna jual berupakan penggantian ban yang diberikan oleh Goodyear Indonesia, dimana setiap pembelian 2 unit ban radial consumer merk Goodyear berukuran minimal rim 14" tipe apa saja selain Kelly, Wrangler D-Sport dan Cargo G26, berhak mendapat jaminan penggantian ban gratis tanpa biaya.

Biasanya yang modelnya seperti ini pasti ada syarat dan ketentuannya. Apa saja ya?

Paling tidak, jaminan berlaku untuk masa pakai ban 12 bulan atau 20.000 km, mana yang tercapai lebih dahulu.

Ganti ban gratis dengan Goodyear Worry Free Assurance, jaminan perlindungan penggantian 12 bulan. Makasi udah mampir ke bio n channel youtube otobornhttps://otoborn.com#MT3EGPerformanceSUV #goodyearindonesia #otoborn #captivachevyclub #suvbrotherhood #suvbrotherhoodindonesia @goodyear_indonesia @captivachevyclub @suv_brotherhood_official

Tips Trik Mengambil Data Dari Smartphone Yang Rusak Layar Dan Tidak Terdeteksi Di Laptop

Cara Mendapatkan Fasilitas Goodyear Worry Free Assurance

Simak nih agar bisa mendapatkan fasilitas asik ini dari Goodyear, syarat dan ketentuan ganti ban gratis alias tanpa biaya dengan Goodyear Worry Free Assurance.

– setiap pembelian 2 unit ban consumer, dari toko akan mendapatkan kartu jaminan penggantian, tidak dikenalan biaya kartu

– segera registrasi ulang setelah dapat kartu tersebut (caranya simak dibawah yaks)

– isi semua kolom dan minta cap toko di kedua belah sisi kartu jaminan

– simpan kartu agar mempermudah proses klaim penggantian ban sewaktu waktu diperlukan

– saat klaim, tunjukkan kartu jaminan dan tunjukkan kerusakan pada ban yang memerlukan penggantian

– toko dan tire adjuster akan mengevaluasi kerusakan pada ban

– kondisi ban yang tidak dapat diperbaiki akan langsung dapat penggantian dan pemasangan tanpa dikenakan biaya namun tetap tergantung pada ketersediaan ban di toko atau penggantian dengan yang setara

– untuk spooring dan balancing tetap menjadi tanggungan kamu ya

– berikan salah satu sisi potongan kartu kepada toko tempat klaim, potongan lainnya disimpan untuk kepentingan berikutnya

Cara Registrasi Ulang Kartu Jaminan

Untuk cara registrasi ulang kartu jaminan yang didapatkan dari toko tempat membeli ban sebagai berikut:

– ketik sms dengan format: nomor kartu garansi_nama_nopol. Contoh: WF840711_ramadhi_B541TJA

– kirimkan ke nomor: 08 11 19 22 777

– customer service aktif di jam kerja dan hari kerja, pengiriman pada akhir pekan atau libur akan dikonfirmasikan pada hari Senin atau kerja pertama

– perlindungan berlaku sejak pengiriman registrasi ulang, baik hari kerja maupun waktu libur

– minta bantuan petugas toko apabila mengalami kendala atau kesulitan registrasi ulang

Dengan fasilitas ini, mengemudi bisa lebih tenang dan nyaman berkendara, tentunya juga meningkatkan keselamatan bereksplorasi dengan mobil kesayangan bersama keluarga.

Semoga infonya membantu dan bermanfaat.

~ Keep Respect n Safety!

Regards,

Ramadhi H

otoborn.com

email (private): ramadhi.harimurti@gmail.com

email (official): otoborn@gmail.com

facebook: ramadhi.harimurti | page: @otobornblog

twitter: ramadhi harimurti | @otoborn

instagram: otoborn

youtube: otoborn

Advertisements

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.