Otoborn – Suzuki menunjukkan kepeduliannya pada  keselamatan berkendara dengan menggelar berbagai kegiatan edukasi atau training. Belum lama ini Suzuki Gelar Safety Riding Training Tunjuk Dyan Dilato Sebagai Instruktur Di Sentul Karting Circuit , Bogor – Jawa Barat.

Kegiatan ini juga merupakan bentuk tanggung jawab sosial PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) karena populasi bikers semakin bertumbuh, produksi sepeda motor di Indonesia yang hampir sekitar 7 juta unit pertahun sehingga perlu banget diimbangi dengan penguasaan berkendara yang baik. 

Simak: Waspadai SIM SWAP, Penipuan Mengatasnamakan Operator Seluler Dan Bank !

SIS mengajak 20 peserta trainer suzuki, 25 peserta rekan media dan bloger dan 5 peserta anggota club.


Baca juga: Laporkan Kasus Penipuan SMS Atau Transaksi Online Ke Polri Cyber Crime

Rangkaian acara dimulai dengan penyampaian teori mengenai safety riding oleh instruktur yang merupakan mantan pebalap dan menjadi komentator MotoGP di Trans7, pembahasan yang akan disampaikan mengenai penguasaan dalam berkendara, posisi berkendara, sistem pengereman, posisi saat menikung sampai dengan tata tertib touring. Kemudian, para peserta diajak langsung untuk melakukan sesi praktek di area sirkuit karting. Untuk mengakomodir kebutuhan para peserta training, disiapkan 20 motor GSX-S150, 5 motor GSX-R150, 3 motor Satria FU, serta perangkat keselamatan berkendara seperti jaket dan helm.

SIS akan melanjutkan program Safety Riding ini secara lebih luas, yakni melalui program Suzuki Goes to School akan hadir ke sekolah – sekolah terpilih untuk berbagi ilmu dengan harapan dapat menekan angka kecelakaan, terutama pada pengguna motor usia muda.

 

———–

Keep Respect and Safety when Riding !

Contact me by:

Email: ramadhi.harimurti[at]gmail.com

otoborn[at]gmail.com

WhatsApp chat: 081-tujuh-satu-tujuh-nol-satu-84

Facebook page: otobornblog

Instagram: otoborn

Twitter: @otoborn


Silahkan kunjungi juga artikel lainnya

[display-posts category=”suzuki” posts_per_page=”15″]

Terima kasih sudah berkunjung membaca dan dibantu share artikel ini, semoga bermanfaat.

Advertisements

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.