Otoborn – Sekarang sudah semakin terbuka apa saja perubahan pada series Satria dari pabrikan Suzuki untuk pembaharuan versi 2016 nanti.

Selain sudah mengalah dengan teknologi fuel injection, New Satria FU 150 ini juga dibekali fitur serba digital, termasuk indikator pada panel unit speedometer yang kini sudah full digital. Bahkan penerangan juga dibekali dengan sorot led, bersaing dengan kompetitornya dari Honda yakni New Sonic 150R , satu satunya yang berani melawan satria dengan ayagonya di kelas 150cc.

Yamaha Jupiter MXKing 150 jangan dihitung, karena yang dimaksud disini motor bebek dengan stang clip on alias stang jepit, fork selayaknya motor sport. Meskipun ya masih bebek bebek juga.

detil-suzuki-satria-fu-150-injeksi-2016-02

Terlihat dari jepretan gambar sales manual yang beredar di dunia maya, ayago anyar Suzuki ini memiliki laci kecil seperti kantong di dek tengahnya. Barang kecil seperti handphone atau sebungkus rokok sepertinya akan menjadi penghuni setia disana. Ya dengan sedikit receh receh buat parkir kali ya..

Untuk bebek ayago, memang baru satria fu injeksi ini saja yang memiliki laci disana. Ada sih, Kawasaki Athlete series yang memiliki laci kecil disana, tetapi ketika dibuka lacinya tidak untuk menyimpan barang, melainkan untuk mengisi bbm.

detil-suzuki-satria-fu-150-injeksi-2016-09

Namun bila sedikit flashback, urusan laci ini sebenarnya sudah ada di produk Honda sebelumnya. Persis sebelum generasi sonic baru dilahirkan untuk menggantikan sonic generasi lawas yang berkubikasi 125cc. Yup, Honda CS1 yang dahulu banyak dicibir karena laci ‘kecil’ yang seperti punuk bertengger disana. Hehe…

Dilihat coba, lebih kecil mana punuk CS1 kantong atau Satria FU Injeksi?

IMAG9323

Yup, disaat Sonic mengalihkan malunya dengan melengserkan punuk, kini Satria menghadirkan inovasi dengan kantongnya.

Namun, mari kita melihat sisi positifnya. Dahulu ketika CS1 hadir dengan model seperti itu memang masyarakat belum siap menerimanya, desain atau model belum masuk ke logika masyarakat umum. Sekarang, untuk bebek model underbone, adanya kantong atau bagasi sekecil atau sebesar apapun disadari lebih dibutuhkan, apalagi apabila dibawah jok tidak ada ruang penyimpanan barang seperti yang terdapat pada motor bebek pada umumnya.

Motor batangan pun iri loh..mau punya bagasi. Honda NC700X sudah menyadari pentingnya bagasi untuk perjalanan jarak jauh, sehingga dengan bangga bisa mengkombinasikan antara bagasi seluas satu helm fullface dan fueltank yang disematkan di bawah seat, namun dibuat model yang menarik dan fungsional sesuai style yang diinginkan kebanyakan bikers pecinta sport, yakni akses fueltank melalui seat belakang yang dibuat terpisah dengan jok atau seat pengemudi.

06

Jadi tanpa boncenger sang rider bisa tidak perlu turun dari motornya ketika mengisi bbm. Kalau boncengan? Boncenger ya musti turun sebentar, sekaligus ‘lempengin badan dan #maaf bokong… Kan ceritanya perjalanan jauh..hehe…

  • 05

Nah… Kira kira, perlu ngga ya, ada Honda CS1 generasi 2, yang berbeda lah dengan style New Sonic 150R atau Satria FU150 Injeksi yang mengusung model ayago itu.. Tetap mengusung model CrossOver, secara sekarang ini sepertinya keberterimaan masyarakat sudah lumayan baik untuk produk model crossover. Gimana menurut anda?


Terima kasih sudah dibantu share, semoga bermanfaat.

Kunjungi juga artikel lainnya ya

[display-posts category=”honda”,”suzuki”]

Advertisements

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.