O to Born ~ Masbray, Yamaha kembali didera isu seru. Selepas hadir varian spesial MotoGP Edition, kabarnya di Vietnam sedang beredar isu akan ada facelift untuk Yamaha Exciter yang di tanah air dikenal sebagai raja bebek super Yamaha MXKing. Isu Facelift Yamaha MXKing Keyles ABS dan VVA 155CC Semakin Memanas sejak produk kompetitor terlahir kembali dengan desain dan style yang berbeda.
Saat ini, Yamaha MXKing keluaran terbaru ada yang menggunakan livery spesial, yaitu Monster Yamaha MotoGP. Dengan mengusung kubikasi dan mesin yang sama, yakni 150cc dan tanpa fitur VVA, MXKing tampil beda karena baju barunya. Tentu aja performa dan kesaktian mesin bebek super inimemiliki kemampuan yang sama dengan varian warna lainnya. Tidak hanya livery aja, ada bagian yang diberi sentuhan teknologi masa kini. Yaitu headlamp sudah LED dan juga digital panelmeter alias speedometer digital dengan desain backlight negative display.
Dengan model yang sekarang ini Yamaha MXKing meraih penjualan tertinggi di kelas bebek super 150cc di Indonesia. Dan isu akan lahirnya facelift dengan tampilan lebih baru dengan fitur dan mesin baru sejauh ini belum dipastikan kapan terwujud. Yang jelas, saat ini bebek super yang keren ini punya livery spesial MotoGP Edition yang bisa dinikmati atau diorder langsung di dealer terdekat.
Simak juga jepretan fotonya berikut ini.