Pameran Kerajinan Nusantara Kriyanusa 2017 Dihelat di JCC, Astra Dukung dan Ikut Meramaikan

O to Born ~ Pada hari Rabu 27 September 2017 kemarin, Priyo Siswoyo menyerahkan salah satu hasil karyanya yang berupa sketsa wajah Presiden Republik Indonesia Joko Widodo beserta Ibu Negara Iriana Widodo langsung kepada Presiden Joko Widodo pada acara Pameran Kerajinan Nusantara Kriyanusa 2017.

Belum kenal sosok beliau? Priyo merupakan pengrajin difabel salah satu binaan Astra Disability Connection Program (ADCP) yang diberikan pelatihan basic mentality, sertifikasi, pembinaan seni, bantuan sarana usaha serta pemasaran hasil produk. Priyo setelah tiga tahun mengikuti ADCP, kini dapat menggambar dua sketsa wajah dalam satu kanvas dengan sangat detail, sebelumnya hanya dapat menggambar satu sketsa wajah dengan tingkat kerincian sedang.

Pameran Kerajinan Nusantara Kriyanusa 2017 ini dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo dan dapat dikunjungi oleh masyarakat umum hingga tanggal 1 Oktober 2017 di Jakarta Convention Center. Pameran diikuti oleh 381 stand dari berbagai wilayah di Indonesia.

Astra turut mendukung acara Pameran Kerajinan Nusantara Kriyanusa 2017 sekaligus menampilkan produk kerajinan terbaik dari Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA) dan Yayasan Pendidikan Astra – Michael D. Ruslim (YPA-MDR).

Kegiatan yang digelar oleh pemerintah melalui Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) dan diketuai oleh Mufidah Jusuf Kalla ini diadakan untuk meningkatkan peran produk kerajinan pada perekonomian nasional terutama peningkatan pasar. Selain itu tujuan pameran ini adalah sebagai sarana promosi dan penjualan serta diharapkan mampu menjadi media pembelajaran bagi pelaku industri kerajinan, baik dari bidang kreativitas, teknologi dan manajemen, khususnya bagi pengrajin binaan Dekranasda Provinsi, Kabupaten dan Kota di seluruh Indonesia.

Semoga bermanfaat informasinya. Jangan lupa, siapapun dan dimanapun kamu,

Keep Respect n Safety!

Regards,

Ramadhi H

otoborn.com

ph/wa: 0817-170-184

email (private): ramadhi.harimurti@gmail.com

email (official): otoborn@gmail.com

facebook: ramadhi.harimurti | page: @otobornblog

twitter: ramadhi harimurti | @otoborn

instagram: otoborn

youtube: otoborn

Advertisements

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.