Otoborn – Sudah tau dong kalo Suzuki punya GSXR150 yang lengkap bajunya dan GSXS150 versi pamer auratnya? Memang keduanya identik bila tanpa baju sama sekali, tetapi tetap ada bedanya. Bedanya GSXS150 Dan GSXR150 Dimana Sih?

Meskipun katanya GSXS itu versi gsx-r150 yang ditelanjangin, ngga gitu juga sih. Tetap banyak perbedaannya.

baca juga: Modifikasi TVS Apache RTR200 Adventuring

Beberapa hari lalu otoborn ikutan ngobrol santai bareng mas Audi dan mas Aris yang mewakili SIS di GSX-S150 Blogger & Media Gathering 2017 Bandung, tepatnya 27 Februari 2017. Bareng rekan blogger kita turing dari Jakarta, Depok, Bogor dan Bekasi, kesempatan mengorek informasi GSXRS ngga disia siakan.

Suzuki gsxs150 blogget gathering bandung

Lihat juga: Galeri Suzuki GSX-R150 Di IMOS 2016

Dalam penjelasan teknis mas Audi, disebutkan GSXS150 dirancang menggunakan teknologi wind tunnel sama seperti kakaknya yang pake fairing utuh. Desain nengacu dari kakaknya yang versi 1000cc.

Setiap bentuk atau lekukan dari headlamp hingga body baik versi R maupun S ngga sembarangan, ada efeknya ketika dibawa riding.

Suzuki gsxs1000 gsxs150

Dari persamaan tersebut, Bedanya GSXS150 Dan GSXR150 Dimana Sih?

Yang paling jelas memang fairing ya… Juga bagian muka dimana versi S alias naked memiliki headlamp yang nangkring di fork depan alias bukan mata bego. Pake undercowl pula.

Ukuran panjang fork GSXS lebih panjang dari versi fairing. Didukung oleh handlebar tinggi untuk kenyamanan dan kemudahan saat bermacet macetan ria di perkotaan maupun perjalanan jauh. Jadi ergonominya tentu beda dibandingkan versi sport fairing, GSXS ridernya lebih tegak dan santai.

Intip juga: Video Detail Honda CBR250RR Pamer Pesona Di IMOS2016

Selain itu, Bedanya GSXS150 Dan GSXR150 Dimana Sih? Fitur canggih remote keyless ngga ada di versi naked ini. Namun sebagai gantinya sudah menggunakan teknologi terbaru pada magnetic shutter key nya. Sama seperti Satria F150 injeksi, cukup ditekan menggunakan magnet anak kunci saja cover akan terbuka, jadi membukanya ngga repot putar putar anak kunci. Untuk menutupnya disediakan tombol yang apabila ditekan maka cover lubang kunci akan menutup.

Gimana kalo pukul paksa covernya? Susah bro… Memang didesain sedemikian rupa sehingga tanpa anak kunci pasangannya ngga bisa dibuka.

Suasana gathering gsxs di bandung 90goumet

Karena bukan pakai keyless seperti versi R, tentu saja wiring harness dan ECM juga beda. Tapi urusan mapping power dipastikan ngga beda dengan gsxr. O iya, karena stang lebih tinggi tentu saja wiring lebih panjang.

Baca juga: Galeri Foto Yamaha Tricity 155 VVA IMOS2016

Untuk versi S ini memiliki kick starter dan bagian operan gear modelnya juga beda, jadi bagian depan model tuas congkel untuk shift gear up tapi bisa juga bagian belakangnya diinjak untuk shift gear up, yah kayak motor kebanyakan deh. Kalo tipe R kan sport banget modelnya cuma congkel aja. Trus untuk footstepnya ngga pakai per atau pegas seperti yang diterapkan pada tipe R, sehingga tidak otomatis balik ketika footstep diangkat.

Sisanya sama, termasuk fitur speedometer, spakbor yang bisa dibongkar pasang, velg dan ban sama semua, jok model split, fitur led dan lainnya. ABS? Belum brooo… Mau dikasi ABS?

Oh iya, sempet test ride waktu launcing di Cilandak Town Square, nanti diceritain ya gimana impressi singkatnya. First riding.

———–

Keep Respect and Safety when Riding !


Silahkan kunjungi juga artikel lainnya

[display-posts category=”Modification”,”suzuki” posts_per_page=”15″]

.

.

.

.

.

Contact me by:

Email: ramadhi.harimurti[at]gmail.com

WhatsApp chat: 081-tujuh-satu-tujuh-nol-satu-84

Terima kasih sudah berkunjung membaca dan dibantu share artikel ini, semoga bermanfaat.

Advertisements

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.