Otoborn – Seperti tahun tahun sebelumnya, produsen otomotif roda dua Honda tidak absen dari event besar Jakarta Fair 2016. Memenuhi hasrat penikmat roda dua Honda, pengunjung Jakarta Fair yang digelar sejak tanggal 11 Juni 2016 lalu ini dipastikan merasa nyaman ketika melipir mampir ke Rumah Honda.

Dari motor skutik sampai big bike Honda hadir disini. Bahkan ada juga kontes seru dimana pengunjung bisa selfie bareng Honda RC-213V replika tunggangan Marc Marquez si juara dunia MotoGP bersama tim Honda sebanyak 2 kali dari awal debutnya di kelas balap kasta tertinggi tersebut.

Baca : Harga Cicilan atau Kredit dan Tunai Honda All New CBR150R 2016 Harga Cicilan atau Kredit dan Tunai Honda All New CBR150R 2016

Untuk artikel kali ini, simak beberapa jepretan suasana di Rumah Honda hasil singgah di sana ketika meliputnya pekan lalu. Untuk detil jepretan isinya, tunggu artikel berikutnya ya…

RC-213V Replika Marc Marquez

Tonton:

Rumah Honda Jakarta Fair 2016

Merupakan salah satu pabrikan yang sangat kuat di pasar roda dua tanah air, tentu saja event Jakarta Fair 2016 ini tidak dilewatkan oleh Honda. Dalam agendanya pun juga terdapat Regional Launching Honda All New Supra GTR150, bebek super berkonsep grand touring berkapasitas mesin 150cc.

Selain menampilkan skutik dan bebek, tentu saja tipe sport dari naked hingga fairing juga hadir. Dan untuk big bike juga tidak terlupa ikut meramaikan. Merchandise tentu saja ikut melengkapi.

regional public launching new supra gtr150 prj

Baca juga:

Suasana Hangat Dan Penuh Antusias

Konsep yang diusung oleh Honda ini memang sebisa mungkin memberikan kenyamanan untuk pengunjung. Baik yang ingin sekedar cuci mata maupun bertransaksi, tidak ada rasa was was takut dipepet sales, pengunjung bisa menganggap rumah Honda ini selayaknya rumah sendiri, tapi ya isinya punya Honda … #LOL

rumah honda jakarta fair 2016 suasana rumah honda jakarta fair 2016 honda supra gtr150 kanan depan honda pcx kiri

Panggung Musik

Pengunjung dihibur oleh musik, jadi sambil menikmati display sepeda motor Honda, atau sambil konsultasi mengenai produk produk Honda atau bertransaksi, bisa merasa nyaman.

Ketika pusing mau beli yang mana, sambil berfikir bisa nonton penampilan musisi pro di panggung yang disediakan. Nah agendanya sore ini aja Iman J-Rock and friends …

launching new supra gtr150 jiexpo 02 launching new supra gtr150 jiexpo 03

Baca juga:

honda beat pop comic

Sambutan Sales Tidak Berlebihan

Biasanya pengunjung diatas 50% memiliki alasan mendatangi satu booth pada event pameran otomotif karena penasaran dan tertarik untuk cari tau apa saja dan seperti apa produk yang dikeluarkan dan ada di booth tersebut. Sisanya memang mungkin mau membeli ya… karena sudah mengincar promo promo menarik yang biasanya tersedia.

honda new cb150r se white angel  honda cb650f samping spg honda scoopy biru krem honda beat kanan depan

Namun ada juga pengunjung yang males dan ogah mengunjungi booth tertentu, karena niat mau melihat lihat saja sudah diserbu sales yang berlomba menjual produk. Nah, yang ini suka bikin ilfeel dan bete. Sudah capek keliling keliling, ditanya tanyain macem macem… kabur deh pengunjungnya.

Yang demikian tidak ditemui di rumah Honda. Sales tampak ramah dan menyapa serta menjelaskan sesuai kebutuhan. Sehingga pengunjung merasa nyaman dan betah tidak melewatkan satu produkpun yang terdapat di sana. Apalagi ada mbak mbak espegeh siap melayani dengan senyum satu hati… dan Honda Ladies tentunya. Haha…

jiexpo prj new supra gtr150 Honda Ladies

Merchandise Honda

Yang satu ini wajib ada, karena memang sekalian momen lebaran nih bisa beli baju baru , atau untuk melengkapi merchandise Honda lainnya .

jaket rstaichi Honda merchandise jaket honda merchandise kaos honda

wearpack repsol honda Honda Genuine Stand Honda Stand Honda Genuine Service Honda Genuine Travel Bag Honda Genuine Accessories

Sudah Liburan Tidak Mudik?

Sudah dapet jatah liburan dan tidak mudik, coba kunjungi Jakarta Fair 2016 ini di JIExpo Kemayoran. Dan jangan lewatkan rumah Honda atau booth otomotif lainnya. Untuk agenda acara musik di rumah Honda ini seperti tertera pada gambar berikut.

jadwal acara rumah honda jakarta fair 2016

———–

Keep Respect and Safety when Riding !


Silahkan kunjungi juga artikel lainnya

[display-posts category=”News”,”honda” posts_per_page=”15″ image_size=”thumbnail”]

.

.

.

.

.

Contact me by:

Email: ramadhi.harimurti[at]gmail.com

WhatsApp chat: 081-tujuh-satu-tujuh-nol-satu-84

Terima kasih sudah berkunjung membaca dan dibantu share artikel ini, semoga bermanfaat.

Advertisements

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.