Otoborn – Bisa karena biasa. Itu salah satu cara memahami hal hal yang tampak luar biasa untuk dilakukan. Namun yang satu ini saya masih belum terbayang bagaimana rasanya.

Bukan soal kecepatan seberapa cepat saja, riding dengan kecepatan di atas 105kmph hingga diatas 200kmph cukup siapapun bisa melakukannya apabila memang kendaraan mendukung. Untuk yang satu ini berbeda, memang hanya 105kmph tapi medan yang dilibas itu adalah danau es… atau laut ?? Yang membeku di suhu -16℃ !

Siapa yang belum paham bahwa es adalah alas roda terlicin, karet roda tidak bisa menjejak dan berfungsi maksimal diatasnya, silahkan mencobanya sendiri ya.

Motor Listrik Zero Dipacu 105KMPH Di Atas Danau Atau Laut Es Minus 16 Derajat Celcius

Dari video yang dishare oleh pemilik akun Olavi Tepponen owner Zero ini sang owner rupanya punya keberanian untuk memacu si kuda besi di kecepatan tinggi meskipun resiko tergelincir tentu saja besar kemungkinan bisa terjadi. Tidak memandang jenis motornya mau berteknologi bbm maupun listrik, sama saja.

 zero motorcycle c diatas es 00

Silahkan simak video Zero dipacu di atas es suhu -21 derajat Celcius yang otoborn reshare di sini.

Ternyata tunggangan om Olavi ini sudah mengaplikasikan ban seperti ini, makanya sang owner bisa lebih pede meladeni aksi nekad menikmati adrenalinnya ini. “Grip is very good but after little driving power feels like its on eco mode.”

modifikasi ban zero motorcycle c diatas es 04

Sang owner juga berkata setelahnya sempat melakukan hal serupa disuhu lebih rendah yakni -22℃… Namun gagal direkam karena phone yang digunakan merekam saja sudah freeze sejak 5 menit awal… Woww…

zero motorcycle c diatas es 01

Resiko Apa Yang Bisa Terjadi Dengan Motornya ?

Kita ketahui Zero ini adalah motor bertenaga listrik yang menggunakan baterai untuk penyimpanan listriknya. Yang seharusnya dipertanyakan yaitu apakah pengoperasian baterai pada suhu sangat rendah tersebut aman untuk baterai itu sendiri?

2016_zero-ds

Pada motor bertenaga listrik biasanya ada petunjuk dan warning bahwa baterai memiliki suhu standar minimum untuk dioperasikan dan ada angka yang direkomendasikan. Seperti komentar yang disampaikan oleh om Greg Hassler yang mengatakan untuk Zero 2014 miliknya terdapat notice berikut:

“It is not recommend that the motorcycle be ridden while its battery temperature is below 23F/-5C. If it is, its battery needs to be put on the charger at a temperature above 32F/0C as soon as the ride is concluded. It is worth noting that the Battery Management System (BMS) will not allow the battery to be discharged below -22F/-30C, which the absolute lowest discharge temperature prescribed by the cell manufacturer.”

Apabila tidak mengindahkan hal tersebut, maka bisa dipastikan usia baterai tidak akan awet. Yang berbahaya yaitu ketika sedang dibawa berkendara di keramaian jalan tiba tiba mesin mati. Resiko kecelakaan beruntun bisa terjadi bahkan bisa mematikan.

zero motorcycle c diatas es 03

Sayangnya saya belum pernah punya produk Zero Motorcycle ini, jadi tidak bisa memastikan secara akurat bagaimana rekomendasi tertulis di manual book si kuda besi canggih ini.

Btw… ini di atas danau atau laut yah ? Kelihatannya seru tapi lumayan mengerikan…. That was pretty thrilling !


Silahkan kunjungi juga artikel lainnya

[display-posts category=”intermezzo”,”news”]

Terima kasih sudah berkunjung membaca dan dibantu share artikel ini, semoga bermanfaat.

Contact me by:

Email: ramadhi.harimurti@gmail.com

WhatsApp chat: 081-tujuh-satu-tujuh-nol-satu-84

Advertisements

13 Comments


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.