Otoborn – Beberapa kali terdengar kabar mengenai pebalap tanah air baik roda dua maupun roda empat yang berkesempatan beraksi di kancah internasional.

Untuk roda dua sangat sering pebalap pebalap muda berbakat berdiri di atas podium hasil jerih payahnya mempertaruhkan nyawa di atas kuda besinya, mewujudkan mimpinya sekaligus mencolek dunia agar menoleh dan mengakui akan potensi pebalap tanah air, dibawah payung bendera merah putih. Untuk roda empat kali ini ada seorang pebalap GP2 yang sedang meniti langkah menuju ajang yang lebih besar diatasnya, Formula 1.

Susahnya, tidak semua orang memiliki mindset positif terhadap hal seperti ini. Banyak yang berfikir mengecilkan pebalap tanah air, akan kemampuannya dan apakah mampu konsisten di atas lintasan balap. Padahal, meskipun bukan pebalap, memiliki minat berbeda dan punya kesibukan tersendiri terhadap bidang pekerjaannya, tidak ada salahnya memberikan aura positif terhadap mereka yang sedang berjuang meraih mimpinya, dan juga sekaligus akan membawa nama Indonesia di gelaran internasional.

IMG_20151212_075135

Pebalap dan misalnya pekerja kantoran sama sama sedang ‘bekerja’ memenuhi mimpi, kebutuhan, karir, masa depan serta kebahagiaan. Sama saja khan. Bedanya, Pebalap berjuang dengan resiko maut jauh lebih besar dibanding pekerja kantoran ketika itu. Dan hasilnya apabila positif akan mendapat pengakuan dari semua orang disekitarnya, yang lebih baik lagi menjadi perhatian publik yang lebih besar. Karyawan kantoran juga gitu, mosok mau terus terusan jadi karyawan… Sapi perah doong…

IMG_20151212_080020

Tidak ada salahnya memberikan dukungan. Dukungan yang sama seperti ketika seorang ayah menitah anaknya belajar berjalan hingga bisa berlari lebih cepat darinya, ketika seorang ibu membimbing anaknya mengunyah nasi tim hingga mungkin kelak bisa memberikan makan banyak orang, seperti seorang kakak menjaga adiknya bermain semasa kecil hingga kelak bisa memberikan perlindungan kepada orang disekitarnya, atau dukungan seperti seorang adik mengidolakan kakaknya hingga kelak bisa menjadi kebanggaan semua orang disekitarnya.

Dukungan pacar mana? Woh…pacaran mulu… Cepetan merid biar yang dukung bukan pacar..tapi istri tersayang..hehe..

IMG_20151212_074012

Biarlah meskipun dukungan tersebut dengan imbalan, namun setidaknya pebalap tanah air dapat merasakan aura positif yang dikirimkan dari masyarakat dari bangsanya sendiri.

IMG_20151212_075110

Sehingga prestasi yang dikejar dan ditorehkan di kancah dunia, langkah dalam mewujudkan mimpi sebagian besar masyarakat Indonesia yang tidak mampu berada di posisi si pebalap, bukan sekedar impian pribadi… Lebih bermakna karena itulah mimpi bangsa Indonesia.

Hidup tempe…

IMG_20151212_073901IMG_20151212_080322IMG_20151212_080125


Terima kasih sudah dibantu share, silahkan intip artikel lainnya ya

[display-posts category=”motogp”,”moto2″,”gp2″]

Advertisements

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.