Otoborn – Honda akhirnya merilis penghadang Suzuki Gixxer 150, dengan berani merilis CB Hornet 160R seharga 16,5 jutaan.

Selain menyasar Suzuki Gixxer 150, Honda Hornet 160R juga akan bermain dengan Yamaha FZ16 series yang berada di pasar yang sama. Sebelumnya, Honda mengandalkan Trigger 150, namun sayangnya produk tersebut kurang mumpuni dan Honda India mengganti Trigger dengan CB Hornet 160R yang masih menggunakan rangka tipe diamond seperti Dazzler aka Mega Pro di tanah air.

Honda-Hornet-2-1024x768

Spesifikasi cukup berimbang dengan produk kompetitor yang hendak dihadangnya. Masih mengandalkan mesin SOHC 2 valve 6 speed 162,71cc  dengan air cooled, secara power meningkat dari Trigger yang sebelumnya 15.6bhp kini mencapai 14.5bhp, begitu juga dengan torsi yang kini beda tipis diatasnya Unicorn, yakni 14.76Nm pada 6500rpm.

Selain itu, piranti lainnya CB Hornet 160R sudah dilengkapi double diskbrake  untuk depan memiliki ukuran cukup lebar yakni 276mm dengan 3 pot kaliper, sedangkan belakang berukuran 220mm.

Kapasitas tanki bbm yang ber emblem 3D logo sayap mengepak mampu menampung hingga 12 liter, cocok buat perjalanan jauh. Apalagi didukung dengan model stang fatbar, siap diajak turing.

Bagian roda sendiri memiliki lingkar 17 inc dengan karet bundar besar berukuran 140/70 siap meladeni aspal menantang kompetitornya.

Speedometer sudah full digital, dengan backlight berwarna orange, cukup jelas untuk diajak jalan jalan malam. Headlight masih mengusung bulb atau bohlam. Buritan Stylish, dilengkapi dengan handgrip atau handlebar model tanduk. Desain stoplamp berbentuk huruf X , seolah menantang kompetitor agar terus berada di belakangnya.

CB Hornet 160R tersedia versi tromol dan double disk. Pilihan warna ada  5 yakni Sports Red, Neo Orange ( metalik), Pearl Amazing White, Pearl Siren Blue dan Pearl Night Star Black.

Berminat memilikinya? Silahkan kunjungi dealer terdekat di India, karena produk ini dijual di India sana, dengan harga lokal mulai dari  Rs.79.900 dan dikonversi ke rupiah sekitar 16.5 jutaan.


Kunjungi juga artikel lainnya, terima kasih sudah dibantu share dan semoga bermanfaat.

[display-posts category=”honda”]

Advertisements

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.